Resep Masakan Enak Menyajikan Berbagai Jenis Resep Masakan Khas Indonesia Yang Enak.

Monday, July 22, 2013

Resep Cara Membuat Sup Daging Mudah Paling Enak

Advertisement

Advertisement

Resep Cara Membuat Sup Daging Mudah Paling Enak | Sup daging pasti sobat Blethu-indonesia sudah sering memasak dan menikmati nya . Kaldu sapi yang gurih dan nikmat ketika masuk ke dalam mulut kita , membuat kita ingin menikmati nya setiap saat . Sup daging sapi ini paling enak di makan di pagi hari dengan sepiring nasi hangat , dan sangat cocok sekali bagi sobat yang sedang demam . Dengan memakan semangkuk Sup daging mudah paling enak ini sedikit demam anda akan berkurang , Penasaran kan dengan resep sup daging nya .

Bahan :
  • 500gram daging sapi , potong dadu
  • 2buah kentang , potong dadu
  • 2buah wortel , iris tipis
  • 1ikat daun selederi
  • 3siung bawang putih , haluskan
  • garam dan penyedap rasa (rasa sapi) secukupnya
  • merica secukupnya , haluskan
  • air bersih secukupnya

Cara membuat :
  1. Masak air dengan api besar , tunggu hingga air mendidih .
  2. Masukan potongan daging sapi , tunggu hingga daging empuk .
  3. Masukan semua bahan kecuali garam dan merica , aduk aduk .
  4. Tambahkan garam , penyedap rasa dan merica , aduk rata lalu cicipi jika di rasa masih kurang silahkan tambah hingga di rasa sudah dan benar benar enak , gurih , dan mantap.
  5. Masak sop daging ini hingga benar benar matang , angkat sisihkan . 
  6. Sajikan sup daging di mangkok saji yang pas.

Sangat mudah bukan memasak sup daging nya . Untuk penyajian , anda bisa menambahkan bawang merah goreng di atas . Sajikan sup daging ini dengan sepiring nasi putih hangat , berserta sambal yang pedas tentu nya . Semoga resep ini bermanfaat bagi sobat dan keluarga  . Sampai jumpa di resep selanjut nya (^_^) .


Selamat Mencoba


Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Resep Cara Membuat Sup Daging Mudah Paling Enak